Entah sejak kapan lilin menjadi lambang harapan. Kalo gak salah, di kultur Cina lilin melambangkan kehidupan. Di agama Kristiani juga ada ritual menyalakan lilin. Anehnya di acara ulang taun, si anak yang berulang taun-nya malah disuruh niup lilin ;P
Penutupan OSKM, pakek lilin. Di "Pay It Forward" (setidaknya di bukunya secara gue blom nonton filmnya), pakek lilin juga. Kemaren ada beberapa website untuk "menyalakan lilin" buat korban tsunami.
Mungkin terinspirasi kalimat ini ya?
"It's better to light a candle than to curse the darkness."Jadi, gue akan menyalakan sebatang lilin hari ini.
(Eleanor Roosevelt. 1884-1962)
Buat Ririn, cepet sembuh ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar